Mengatasi hostname Ubuntu 18.04 yang berubah ketika di-restart

Hostname atau host name atau nama komputer adalah nama yang diberikan untuk mengenali perangkat dalam jaringan. Umumnya hostname memiliki nama yang berbeda ataupun unik.

Pada ubuntu hostname dapat diubah menggunakan perintah hostnamectl ataupun dengan menyunting berkas /etc/hostname. Namun, pada ubuntu versi 18.04 terdapat kendala yang mengakibatkan hostname yang sudah disesuaikan kembali pada konfigurasi awal.

Untuk mengatasi kendala ini perlu dilakukan penyesuai pada berkas /etc/cloud/cloud.cfg dengan langkah sebagai berikut:

  1. buka terminal, jika ubuntu tidak memiliki GUI silahkan lewati langkah ini.
  2. Pastikan memiliki hak aksess root atapun dapat menjalankan perintah sudo.
  3. jalankan perintah sudo nano /etc/cloud/cloud.cfg atau nano /etc/cloud/cloud.cfg jika login sebagai root.
  4. cari teks preserve_hostname dan ubah parameternya yang sebelumya false menjadi true lalu simpan.
  5. ubah kembali hostname dengan menjalankan perintah sudo hostnamectl set-hostname nama_hostname atau hostnamectl set-hostname nama_hostname.
  6. Atau bisa juga dengan cara menyunting berkas /etc/hostname lalu simpan.

Untuk mengetahui hasilnya silahkan me-restart komputer ataupun server ubuntu.

sumber: askubuntu.com